Honda BeAT Street telah diperkenalkan pada masyarakat sejak 19 Oktober. Sehari kemudian Honda BeAT Street langsung dipamerkan pada Pekan Raya Indonesia. Kini, melalui event Mini Regional Public Launching yang diadakan Main Dealer Motor Honda area DKI Jakarta dan Tangerang, Wahana Makmur Sejati, Honda BeAT Street akan terus menjadi motor populer dan menjadi pilihan anak muda di Jakarta.
Penerimaan masyarakat terhadap motor Honda BeAT selalu baik. Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), Honda BeAT series tercatat sebagai skutik terlaris di Indonesia dengan dimiliki oleh 11.069.035 konsumen di Tanah Air sejak kehadirannya pada 2008 hingga September 2016. Bahkan model ini telah berkontribusi sebesar 37,37% dari total penjualan sepeda motor nasional pada periode Januari – September 2016.
Penjualan Honda BeAT untuk area DKI Jakarta dan Tangerang hingga Oktober 2016 mencapai 148.264 unit dan berkontribusi sebanyak 46% dari total penjualan. Wahana Honda menargetkan Honda BeAT Street terjual sebanyak 1.600 unit di tahun 2016. “Kontribusi Honda Beat series sangat besar, hal ini karena produk tersebut sangat disukai masyarakat. Selain irit, fitur dan keunggulan desain menjadi penentu masyarakat untuk memilih produk ini,” jelas Anton Sutojo, Area Development Head Wahana Honda. Honda BeAT Street dijual seharga Rp. 15.450.000 untuk wilayah DKI Jakarta dan Tangerang.
New Honda BeAT Street eSP ini hadir dengan desain ekspresif berkonsep street style diwujudkan dengan warna Street Black yang terinspirasi dari gaya anak muda di perkotaan seperti goresan grafis grafiti dan kebanggaan memiliki barang dengan merk sendiri sebagai tren anak muda. Selain diwujudkan melalui desain, konsep street style juga diterjemahkan melalui penyematan fitur baru berupa naked handlebar yang tampil simpel dan dilengkapi dengan digital panelmeter yang informatif.
New Honda BeAT Street eSP mengusung mesin 110cc berpendingin udara Enhanced Smart Power (eSP) yang terbukti menghasilkan performa tinggi dan konsumsi bahan bakar terbaik di kelasnya. Model terbaru kali ini turut hadir dengan fitur ECO Indicator yang akan menampilkan tanda berkendara secara irit. Saat berkendara dengan irit, ECO Indicator berwarna hijau ini akan menyala di panel meter dengan 3 pola untuk menunjukkan berkendara yang irit termasuk saat lampu dalam kondisi off.
Dalam event kali ini, Wahana Honda juga mengadakan turing uji irit terhadap Honda BeAT eSP. Turing ini membuktikan ketangguhan dan keiritan Honda BeAT eSP menempuh jarak 70 Km. Rute melintasi jalan-jalan ibukota yang padat di jam sibuk juga menemui rintangan yaitu hujan. Peserta start dari kantor Wahana Honda di Jalan Gunung Sahari Raya No. 32 menuju garis finish di Green Terrace TMII. Pengukuran dilakukan dengan metode full to full yaitu memnghitung konsumsi bahan bakar berdasarkan banyaknya kilometer jarak yang ditempuh dibagi dengan banyaknya bahan bakar yang dipakai. Peserta touring uji irit berasal dari pelajar SMK dan komunitas Honda sebanyak 20 orang.
Daftar Pemenang Uji Irit Honda All New BeAT eSP :
NO |
NAMA RIDER |
KONSUMSI BAHAN BAKAR |
DARI |
1 |
Agung |
57,826 Km/lliter |
Honda Supra Jakarta |
2 |
Hariyanto |
50,188 Km/liter |
SMK At-Taqwa |
3 |
Puji Laksono |
48,765 Km/liter |
SMK At-Taqwa |